Melacak Motivasi dan Efektifitas Peraturan Daerah Bernuansa Syariah di Pamekasan

Maimun, Nawawi and Ainul Haq, Nawawi (2018) Melacak Motivasi dan Efektifitas Peraturan Daerah Bernuansa Syariah di Pamekasan. al-Ihkam: Jurnal Hukum dan Pranata Sosial, Vol 13 (No. 1). pp. 121-144. ISSN ISSN (Print) 1907-591X ISSN (online) 2442-3084

[img]
Preview
Text
1578-3743-1-PB.pdf

Download (251kB) | Preview

Abstract

Hadirnya beberapa Peraturan Daerah (perda) yang bernuansa syari’ah di Pamekasan diharapkan mampu menjadikan masyarakatnya lebih berperilaku Islâmî. Namun keinginan luhur tersebut belum sepenuhnya terwujud sesuai cita-cita pembentukannya. Penelitian ini mencoba mencari tahu apa sebenarnya yang melatarbelakangi (motivasi) terbitnya perda-perda bernuansa syari’ah di Pamekasan? dan bagaimana efektivitas penerapan perda-perda bernuansa syari’ah di Pamekasan? Melalui pendekatan kualitatif-fenomenologis dengan jenis penelitian lapangan, dilakukan langkah analisis deskriptif model Miles dan Huberman, dihasilkan temuan pertama bahwa motivasi di balik pembentukan perda bernuansa syari’ah di Pamekasan di samping karena adanya unsur filosofis-sosiologis dan yuridis, juga karena motif politik identitas yang berkelindan dengan politik hukum. Kedua penerapan peraturan daerah yang bernuansa syari’ah belum maksimal dan belum efektif membentuk perilaku masyarakat Pamekasan yang lebih Islâmî, banyak faktor yang menyebabkan, baik karena banyak peraturan daerah yang terabaikan penegakannya di lapangan, maupun karena kehadiran peraturan daerah tersebut yang kontra produktif dengan peraturan daerah yang lain.

Item Type: Article
Subjects: ?? m_047 ??
?? m_202 ??
Divisions: Fakultas Syari'ah > Hukum Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Maimun - Nawawi
Date Deposited: 21 Jul 2020 01:49
Last Modified: 21 Jul 2020 01:49
URI: http://repository.iainmadura.ac.id/id/eprint/247

Actions (login required)

View Item View Item