SINERGITAS FILSAFAT ILMU DENGAN KHAZANAH KEARIFAN LOKAL MADURA

Dr., Ainur Rahman Hidayat (2018) SINERGITAS FILSAFAT ILMU DENGAN KHAZANAH KEARIFAN LOKAL MADURA. Duta Media Publishing, Pamekasan. ISBN 978-602-6546-45-6

[img]
Preview
Text
FILSAFATI LMU LENGKAP DENGAN COVER.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Abad 19 meruapakan abad yang sangat dipengaruhi oleh filsafat positivisme, dan pengaruh itu terutama sangat terasa dibidang ilmu. Oleh karena itu didalam sejarah filsafat barat, orang sering menyatakan bahwa abad ke 19 merupakan "abad positivisme", suatu abad yang ditandai oleh peranan yang sangat menentukan dari pikiran-pikiran ilmiah, atau apa yang disebut ilmu modern. Perhatian orang kepada filsafat, lebih ditekankan kepada segi-seginya yang praktis bagi tingkah laku dan perbuatan manusia. Orang tidak lagi memandang penting tentang " dunia yang abstrak". Dalam perkembangan selanjutnya, ada dimensi tertentu dari peristiwa-peristiwa sosial, sejarah, atau budaya yang tidak bisa disentuholeh metode eksak dan kuantitatif. Wilhem Dilthey mencoba membedakan antara dua bidang ilmu, yaitu Geisteswissenschaften (ilmu humaniora) dan Naturwissenchaften (ilmu kealaman). Bagi Dilthey dua bidang ini menuntut pendekatan dan metode yang berbeda, karena keduanya memiliki obyek pembahasan yang berbeda. Ilmu Kealaman berurusan dengan benda-benda fisik, sementara ilmu kemanusiaan berhubungan dengan hidup manusia Menelusuri kembali pemikiran Wilhem Dilthey adalah baian dari proses penting untuk memahami karakter dasar yang berbeda antara ilmu kealaman dan ilmu kemanusiaan dengan metode hermeneutikanya. Buku ini akan memakai metafisika substansi yang relaionalistik sebagai objek formal. Dengan demikian menjadi jelas bahwa objek yang bersifat material dan yang dilengkapi dengan macam-macam kualitas,baru menjadi dunia yang sesungguhnya kalau dikenal dan ditafsirkan. Subjek dan objek tidak lagi berdampingan, tetapi saling berkaitan (berelasi) di dalam lingkup cakrawala makna.

Item Type: Book
Subjects: ?? m_050 ??
?? m_097 ??
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Administrator Khazanah
Date Deposited: 16 Apr 2018 03:39
Last Modified: 26 Mar 2020 14:12
URI: http://repository.iainmadura.ac.id/id/eprint/67

Actions (login required)

View Item View Item