Penggunaan metode discovery learning dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik pada materi hukum sholat jum’at kelas vii smpi. Al-hamidiyah tahun pelajaran 2022/2023

Jailani, A. (2024) Penggunaan metode discovery learning dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik pada materi hukum sholat jum’at kelas vii smpi. Al-hamidiyah tahun pelajaran 2022/2023. Other thesis, IAIN Madura.

[img] Text
24. PTK A. Jailani PTK - Buna_i.pdf

Download (746kB)

Abstract

Motivasi tidak hanya menjadikan peserta didik terlibat dalam kegiatan akademik, motivasi juga penting dalam menentukan seberapa jauh peserta didik akan belajar dari suatu kegiatan pembelajaran atau seberapa jauh menyerap informasi yang disajikan kepada mereka. Peserta Didik yang termotivasi untuk belajar sesuatu akan menggunakan proses kognitif yang lebih tinggi dalam mempelajari materi itu, sehingga peserta didik itu akan meyerap dan mengendapkan materi itu dengan lebih baik. Tugas penting guru adalah merencanakan bagaimana guru mendukung motivasi Peserta didik (Nur, 2001:3). Untuk itu sebagai seorang guru disamping menguasai materi, juga diharapkan dapat menetapkan dan melaksanakan penyajian materi yang sesuai kemampuan dan kesiapan anak, sehingga menghasilkan penguasaan materi yang optimal bagi siswa. Berdasarkan uraian tersebut di atas penulis mencoba menerapkan salah satu metode pembelajaran, yaitu metode pembelajaran penemuan (discovery) untuk mengungkapkan apakah dengan model penemuan (discovery) dapat meningkatkan motivasi belajar dan prestasi belajar mapel PAI. Penulis memilih metode pembelajaran ini mengkondisikan Peserta Didik untuk terbiasa menemukan, mencari, mendikusikan sesuatu yang berkaitan dengan pengajaran. (Siadari, 2001: 4). Dalam metode pembelajaran penemuan (discovery) Peserta Didik lebih aktif dalam memecahkanuntuk menemukan sedang guru berperan sebagai pembimbing atau memberikan petunjuk cara memecahkan masalah itu.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Profesi Guru
Depositing User: Administrator Khazanah
Date Deposited: 05 Aug 2024 08:22
Last Modified: 05 Aug 2024 08:22
URI: http://repository.iainmadura.ac.id/id/eprint/1156

Actions (login required)

View Item View Item