Taufikurrahman, Taufikurrahman and Musawwamah, M. Hum, Dr. Hj. Siti (2017) PEMBENTUKAN KARAKTER MAHASISWA DALAM SISTEM PENDIDIKAN TINGGI ISLAM. Duta Media Publishing, Pamekasan. ISBN 978-602-6546-26-5
Text
Pembentukan Karakter Mahasiswa dalam Sistem Pendidikan Tinggi Islam (Taufiqurrahman & Siti Musawwamah).pdf Download (3MB) |
Abstract
Stabilitas dan daya tahan suatu bangsa terletak pada karakter elemen warga-negaranya, mulai dari aparatur pengelola/penyelenggara negara, birokrasi (pelaksana kebijakan) pemerntahan, hingga warga masyarakatnya. Tidak terkecuali di dalamnya, bangsa Indonesia. Beragam persoalan bangsa di negeri ini telah terjadi akhir-akhir ini pada level Pusat maupun Daerah benar-benar mengkhawatirkan. Peristiwa yang terekam dan dipublikasikan oleh media-media sosial elektronik maupun cetak menunjukkan kekhawatiran itu. Penyebaran berita-berita bohong (hoax), ujaran kebencian (hate speech), penyebarluasan fitnah, saling lapor kepada polisi akibat ketersinggungan, tindak pidana korupsi, tawuran antarmahasiswa, penyalahgunaan narkoba, terorisme, dan penganiayaan mahasiswa yunior oleh seniornya merupakan contoh dari beragam persoalan bangsa maupun problema sosial yang marak terjadi dewasa ini. Peristiwa-peristiwa sosial demikian menunjukkan fakta yang meneguhkan tentang munculnya fenomena degradasi karakter wargabangsa yang memerlukan penanganan segera secara serius oleh elemenelemen masyarakat maupun aparat pemerintahan. Kekhawatiran dan bahkan kecemasan atas degradasi karakter warga-bangsa itu diakui telah menyebar pada hampir semua lini kehidupan, utamanya dalam birokrasi pemerintahan dan aparat penegak hukum. Di kalangan masyarakat umum pun problem kerusakan moral jamak terjadi. Jika kondisi demikian tidak menjadi perhatian utama, dibiarkan, atau tidak segera tertangani maka negara dan tatanan kehidupan bangsa ini dipastikan akan menuju ke arah kehancuran
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works A General Works > AI Indexes (General) A General Works > AS Academies and learned societies (General) K Law > K Law (General) L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Syari'ah > Ahwal Al-Syakhshiyah |
Depositing User: | Administrator Khazanah |
Date Deposited: | 11 Apr 2023 03:58 |
Last Modified: | 11 Apr 2023 03:58 |
URI: | http://repository.iainmadura.ac.id/id/eprint/761 |
Actions (login required)
View Item |