Sakinah, Sakinah (2023) HUTANG. In: PROBLEMATIKA EKONOMI & SOLUSI YANG ISLAM TAWARKAN. Az-Zahra Media Society, Deli Serdang, Sumatera Utara, pp. 56-67. ISBN 978-623-09-2697-6
Text
Dr. Sakinah.pdf Download (1MB) |
Abstract
Hutang berasal dari bahasa Arab al-qardh yang bermakna al-qoth’u artinya putus atau memutus. Maksudnya harta yang dihutangkan kepada orang lain menjadi terputus dari pemiliknya. Dengan kata lain qardh adalah penyerahan kepemilikan harta al-misliyyat (yang sepadan) kepada orang lain untuk ditagih pengembaliannya (Gufron A. Mas’adi, 2002), Contoh harta yang sepadan (al-misliyyat) adalah berhutang uang harus dibayar dengan uang, dengan jumlah yang sama separti saat berhutang. Dalam kehidupan di dunia ini baik kehidupan pribadi, masyarakat, negara dan berbangsa pastilah akan selalu ditemui problematika hidup, problem ini bisa dialami oleh siapa saja tidak pandang bulu yang kaya maupun yang miskin. Problem-problem itu akan selalu menemani manusia selama manusia itu hidup. Untuk mengatasi semua problem yang menimpanya, manusia diberi akal, ilmu pengetahuan dan wahyu (firman Allah dalam Alquran) yang berfungsi sebagai hudan petunjuk bagi umat manusia. Petunjukpetunjuk itu dibuat agar manusia selamat dalam mengatasi setiap problem yang menimpanya (Sakinah, 2013). Berbagai persoalan hidup akan selalu menghampiri manusia selama manusia itu hidup. Masalah demi masalah sering menghampiri siapapun di dunia ini, dari strata apapun dan di manapun karena memang hidup ini tempatnya masalah dan ujian.
Item Type: | Book Section |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works A General Works > AI Indexes (General) A General Works > AS Academies and learned societies (General) H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syari'ah |
Depositing User: | Administrator Khazanah |
Date Deposited: | 08 Jun 2023 03:58 |
Last Modified: | 08 Jun 2023 03:58 |
URI: | http://repository.iainmadura.ac.id/id/eprint/875 |
Actions (login required)
View Item |